Thursday, March 31, 2016

Syarat dan Ketentuan Lomba dan Pameran Foto 'Harsa Angger' 2016



Syarat dan Ketentuan

  1.    Biaya Lomba untuk umum Rp 100.000 dan untuk Mahasiswa sebesar Rp 75.000  (Untuk Kategori Mahasiswa dibuktikan dengan menyertakan foto Kartu Mahasiswa saat pengumpulan bukti pembayaran registrasi atau hasil scan Kartu Mahasiswa saat pengumpulan via email ).

  2.     Setiap peserta dapat mengirimkan foto maksimal 5 foto dengan tema “Bahagia itu Sederhana”(yang dimaksudkan dalam tema loma foto ini yaitu kebahagiaan yang dialami atau dirasakan oleh seorang anak kecil)
     
  3.    Karya foto bukan merupakan manipulasi digital, penyuntingan diperbolehkan sebatas cropping, kontras, saturasi, dan tidak boleh terdapat watermark atau identitas foto.
     
  4.     Foto harus bebas dari unsur kekerasan, politik, pornografi, sadisme, penghinaan ataupun pelecehan terhadap SARA , tidak melanggar nilai-nilai kesusilaan dan latar belakang lainnya yang bersifat pribadi.
     
  5.     Softcopy foto dapat diserahkan dalam bentuk CD, disertai File Olahan High-Resolution (untuk keperluan pameran), atau bisa melalui email yang berisi nama lengkap, judul foto
                    alamat : Sekretariat Unit Kegiatan Mahasiswa Studio-51

                                
    Jl. Jend. Sudirman 51, Jakarta 12930

                                
    Telp. +628-581-015-4853 Pest. 350-328

                                
    E-mail : harsaangger2016@gmail.com
     
  6.     Semua foto pemenang menjadi milik pihak STUDIO-51 dan STUDIO-51 berhak menggunakan foto tersebut sebagai bahan publikasi dan promosi tanpa harus meminta izin terlebih dahulu.
     
  7.     Peserta menjamin bahwa peserta memiliki hak penuh atas foto yang dikirim, belum pernah memenangkan penghargaan lomba fotografi skala nasional dan internasional,dan panitia dibebaskan dari segala bentuk pertanggungjawaban apabila peserta melakukan pelanggaran dalam hal ini.
     
  8.      STUDIO-51 tidak bertanggungjawab atas segala bentuk klaim kepemilikan dari pihak lain, dalam hal ini, foto yang dikirimkan harus bebas dari paten, hak cipta, atau ikatan hak lainnya, dan jika foto tersebut terikat pada suatu hak cipta atau hak lainnya, maka pemenang menjamin dan memastikan STUDIO-51, bebas dari segala tuntutan apapun dari pihak mana pun.
     
  9.      Panitia berhak mendiskualifikasi peserta sebelum dan sesudah penjurian bila dianggap melakukan kecurangan atau tidak memenuhi syarat.
     
  10.       Pengumpulan foto mulai dari tanggal 28 Maret -29 April 2016
     
  11.       Pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah akan dilakukan pada hari terakhir pameran.
     
  12.       Keputusan panitia mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
     
  13.       Studio-51 menghimbau masyarakat untuk berhati-hati dengan bentuk penipuan yang mungkin mengatasnamakan STUDIO-51.
     
  14.       Pemenang lomba akan Mendapatkan:
                    Juara 1: Rp 5.000.000 + Sertifikat

                    Juara 2: Rp 4.000.000 + Sertifikat

                    Juara 3: Rp 3.000.000 + Sertifikat


Format Penulisan Keterangan pada Soft Copy

Penulisan nama file adalah sebagai berikut :
 
Nama Lengkap_Judul Foto_domisili.jpg
No. Telp :
E-mail : 

Contoh :
Nico Satrio­_De Javu_ Jakarta.jpg
No. Telp : 0875638xxx / 021631xxxx
E-mail : Nico.satrio@gmail.com

Ketentuan Foto SOFT-COPY (Electronic Imaging) : 

Ukuran sisi panjang minimal 1024 pixel (foto horisontal) atau 768 pixel (foto vertikal).
Bit-depth: 8 Bit- Format file dalam bentuk JPEG.
Resolusi 300 dpi Dengan kualitas maksimum / pada skala 12 (Large).




Info&Contact
Instagram: @HarsaAngger2016
Blogspot: studio51fotografi.blogspot.com
Contact Person: Theofilus (085810154853)
                          Nico Satrio(085775298123)

Saturday, March 12, 2016

Lomba dan pameran akbar 'Harsa Angger'


Halo para pecinta fotografi!
Yuk ikutan lomba foto dari Studio 51 Atma Jaya Jakarta tentang "DUNIA ANAK" yang akan di pamerkan di pameran akbar kami!

berikut kejelasan mengenai konsep, tema beserta judul yang akan kami selenggarakan, yakni :

Konsep : DUNIA ANAK

Dewasa ini, isu tentang anak sedang marak dengan hal - hal yang bersifat negatif. (Contoh: kekerasan pada anak baik secara verbal & nonverbal), maka kita ingin mengangkat hal-hal lain yang lebih bersifat positif.) Selain itu, acara lomba & pameran yang diselenggarakan pada bulan Juni bertepatan dengan hari anak dunia yang jatuh pada tanggal 1 Juni.


Tema : BAHAGIA ITU SEDERHANA

Perasaan anak kecil itu masih alami dan natural cenderung tidak dibuat - buat, maka mereka dapat mengekspresikan kebahagiaan mereka sesuai dengan apa yang benar - benar dirasakan oleh mereka sesederhana mungkin.

Judul : Harsa Angger

Judul lomba dan pameran tahun ini diambil dari bahasa Sansekerta. Harsa berarti kegembiraan, dan Angger merupakan panggilan kepada seorang anak. Maka dapat disimpulkan Harsa Angger berarti kegembiraan anak. Judul ini menggambarkan kegembiraan yang dirasakan oleh anak melalui foto yang akan dipamerkan.

Dengan tema "Bahagia itu sederhana", ayo bagikan kebahagiaan kalian dengan mengikuti lomba dan pameran kami! :)

Biaya pendaftaran:
Umum         Rp 100.000
Mahasiswa  Rp 75.000
dan peserta dapat mengirimkan MAX. 5 KARYA FOTO

Pengiriman foto terakhir, pada tanggal: 29 April 2016.
Menangkan hadiah jutaan rupiah dan foto terbaik akan kami pamerkan di Pameran Akbar Studio 51.

Berikut syarat dan ketentuan foto:




Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi CP kami:
• Theo 0858 10154853
• Nico 0857 75298123

Kami tunggu yaa partisipasinya:)

"Don't look for happiness, create it!"

Saturday, August 15, 2015

Hunting Akbar yang Kurang

           



            “Loh kok kurang? Maksudnya jelek gitu?" salah! Hunting akbar yang dimaksud bukan itu, tapi KURANG LAMA WAKTUNYA! Hehehe.
            Berdasarkan proker yang diselenggarakan oleh Divisi Hunting Studio-51, hunting akbar yang berjudulkan “Studio-51 goes to Dieng-jogja” dilaksanakan pada tanggal 5 sampai 9 agustus 2015, dimana hunting ini mengambil objek-objek wisata yang tak kalah menarik untuk foto sekaligus liburan, cukup dengan merogoh kocek satu juta rupiah sebagai biaya pendaftaran, para peserta sudah duduk manis untuk mengikuti hunting akbar yang mengunjungi candi Borobudur, Kawasan wisata Dieng ( sunrise sikunir, candi arjuna, kawah sikidang dan telaga warna ), pantai kukup serta yang paling seru adalah Lava tour Merapi.
            Hunting akbar ini diawali dengan hunting dicandi Borobudur, lalu  kawasan wisata dieng, kemudian para rombongan beranjak ke Jogjakarta lagi untuk menikmati suasana pantai kukup  dan pada akhirnya hunting akbar ini ditutup dengan Lava tour Merapi, dimana untuk menuju kesana, para rombongan menyebrangi wilayah Jogjakarta karena beranjak dari pantai kukup (selatan jogja) menuju lava tour merapi yang berada di utara Jogjakarta, banyak keceriaan dan pengalaman seru dari hunting akbar studio-51 2015, terbukti dari para peserta yang tidak merasa rugi telah merogoh kocek mereka untuk mengikuti hunting tersebut, canda dan tawa para peserta selama mengikuti hunting dan mereka menyatakan hunting akbar tersebut pecah! Dimana artinya adalah sukses, Alhamdulillah…. , namun bukan berarti hunting tersebut tidak mengalami kendala, pasti ada kendala dan kekurangan yang harus diperbaiki lagi kedepannya, maka dari itu, hunting akbar tahun depan harus bisa lebih sukses dari sebelum-sebelumnya.






Tuesday, June 23, 2015

DUA DEKADE

         Pameran foto “Dua Dekade” dipersembahkan oleh Studio-51 Unika Atma Jaya yang digelar di D’Gallerie, Jalan Barito I No. 3 Jakarta Selatan, mengangkat judul yang berkaitan dengan 20 tahun resminya Studio-51 sebagai salah satu unit kegiatan mahasiswa (UKM) di Unika Atma Jaya Jakarta.
Pameran yang digelar mulai tanggal 10-14 Juni 2015 itu memamerkan karya-karya foto anggota Studio-51 yang mengingatkan kita akan eksistensi dan partisipasi anggota Studio-51 di bidang fotografi.
          Karya-karya yang ditampilkan di ajang pameran foto ini diharapkan bukan hanya sebagai ajang memamerkan karya pribadi, tetapi menjadi salah satu ajang untuk saling berkomunikasi kembali antar-angkatan dan bertukar cerita serta ilmu untuk menjadi suatu organisasi fotografi yang lebih baik.
          Dalam kesempatan yang sama, pameran foto ini juga mengadakan acara Sarasehan pada hari Jumat, 12 Juni 2012 yang berjudul “Best of the Best from Studio-51” dengan pembicara oleh Ully Zoelkarnaen dan Eko Sudarno, anggota Studio-51 dan fotografer professional, yang berbagi cerita tentang awal berdirinya Studio-51. Tidak hanya mengenang masa-masa awal berdirinya organisasi ini, pembicara pun berbagi pengalaman mereka tentang bekerja sebagai fotografer professional.
Selain berbagi cerita dengan para fotografer professional, pameran “Dua Dekade” ini pun mengadakan acara talkshow dengan judul “The Phenomenon of Photography” dengan pembicara Gadgetgrapher keesok-harinya. Mengangkat fenomena fotografi dengan menggunakan handphone atau perangkat lainnya tanpa harus bermodal kamera DSLR, Gadgetgrapher mengajarkan kita untuk menggunakan gadget yang kita miliki sekarang dengan maksimal dan menghasilkan hasil foto yang maksimal pula.

            Sebagai penutupan, IKJ Team dan Studio-51 bekerja sama mengadakan fashion show yang bertema “Glamorous Black and White” yang diadakan pada tanggal 14 Juni 2015 di tempat yang sama, memamerkan esensi kemewahan monochrome dalam fashion karya IKJ Team dan keanggunan dari para model anggota Studio-51. 

Wednesday, May 13, 2015

PRE-WEDDING

           Another workshop was held! Kali ini workshop yang diadakan oleh Studio-51 Unika Atma Jaya adalah “Pre-wedding Photography Workshop: Natural Light”.
          Workshop pre-wedding yang diadakan pada hari Jumat, 8 Mei 2015 di ruang BKS 109 Universitas Atma Jaya Jakarta ini dihadairi tidak hanya oleh penggemar fotografi di sekitar kampus Atma Jaya Jakarta, tetapi juga dari luar kampus. Diadakan dari pukul 13.00-15.00 WIB dan dibicarai oleh Krishna Warman, salah satu alumni dari Studio-51 yang sudah menggeluti dunia fotografi pre-wedding sebagai profesinya, workshop inipun menjadi salah satu ajang berbagi ilmu bagi para pecinta fotografi.

           Kenapa bertema pre-wedding? Workshop pre-wedding diadakan karena hal ini sudah menjadi salah satu tren bagi pasangan muda untuk melakukan pre-wedding photoshoot. Dari tren inilah yang kami angkat dan jadikan bahan untuk kami share bersama kalian para penggemar fotografi. Di workshop ini, tidak hanya mengajarkan bagaimana teknik pengambilan foto, tetapi juga bagaimana cara kita menghasilkan suatu foto yang natural yang memiliki karakter dan cerita tersendiri di dalamnya. 

Saturday, March 7, 2015

STILL LIFE PHOTOGRAPHY

         Workshop Still Life Photography merupakan salah satu dari serangkaian acara yang diadakan oleh UKM Studio-51 yang diadakan pada hari Sabtu, 28 Februari 2015 lalu di ruang BKS 211 Unika Atma Jaya Jakarta.
        Bagi yang belum tahu, sebenarnya apa sih Still Life Photography itu? Still Life Photography dalam definisi umum adalah menciptakan gambar dari benda atau objek sehingga tampak menjadi hidup, bermakna, artistic, dan berbicara. Di dalam foto still life, terdapat 3 (tiga) unsut yang utama, yaitu: pencahayaan, komposisi, dan properti. Ketiga unsur ini di dalam foto still life saling berkaitan karena dapat memberikan kesan dan pesan yang menghidupkan sebuah karya foto still life. Penerapan teknik pencahayaan dan komposisi yang menarik akan menambah nilai artistrik dalam foto still life.
         Acara yang dimulai dari pukul 13.00-15.00 WIB tersebut disambut dengan antusias yang tinggi dari para peserta karena dihadiri oleh Garry Ghandana, salah seorang anggota dari Circle Photography, sebagai pembicara yang memiliki sejumlah pengalaman di bidang still life photography.
       Bagi kalian yang belum sempat untuk menghadiri workshop yang diadakan oleh Studio-51, bisa menghadiri acara-acara kita yang lainnya, so stay tuned!


Saturday, October 25, 2014

Titik Awal

Siang itu, suasana hening wana wisata bumi perkemahan gunung bunder terpecahkan oleh suara derungan mesin dari rombongan mobil yang membawa para maba 2014 (calon anggota studio-51) untuk mengikuti acara studionite 2014. Ya, studionite memang merupakan salah satu acara tahunan dari ukm fotografi studio-51 unika atma jaya, dimana acara tersebut merupakan makrab sekaligus pintu gerbang bagi para mahasiswa baru yang telah mendaftar dan ingin menjadi bagian dari studio-51.
            Studionite tahun ini mengangkat judul “Titik Awal” dengan arti bahwa Studionite merupakan kegiatan yang menjadi titik awal terbentuknya pertemanan yang baru. Serta berbekal dari studionite, diharapkan para maba mampu menguasai dan berkecimpung didalam bidang fotografi maupun organisasi.
 Acara yang diadakan selama 3 hari 2 malam ini diisi dengan acara seperti games, tracking, masak bersama, api unggun dan kegiatan lainnya sebagai media untuk mempererat pert-emanan, sehingga membuat para maba senang dalam mengikutinya, terbukti dari ekspresi ceria mereka ketika mengikuti sesi-sesi acara yang telah disiapkan oleh panitia.
            Dengan partisipan berjumlah 81 orang, Studionite juga dihadiri oleh kakak-kakak alumni, senior dan pengurus, para calon anggota dapat berdiskusi mengenai hasil foto mereka   saat acara sharing moment untuk berbagi ilmu dengan kakak-kakak yang sudah berpengalaman.